Jakarta, Kansnews.com – Tim voli putri Korea Selatan Red Sparks dijamu di Kantor Kemenpora, Rabu (17/4/2024). Ini adalah rangkaian sebelum laga ekshibisi melawan Indonesia All Star yang akan digelar di Indonesia Arena.

Red Sparks sudah tiba di Indonesia via Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Selasa (16/4). Salah satu agenda utamanya dalam lawatan ini adalah laga melawan Indonesia All Star pada hari Sabtu (20/4). Demikian dilansir dari sport.detik.com (17/04/2024).

Selain melakoni laga ekshibisi tersebut, Red Sparks juga akan memanfaatkan waktu sebelum itu dengan menyapa para penggemarnya di Indonesia.

Advertisement
Previous articleSetelah 25 Tahun, Warga Kota Ambon Shalat Idul Fitri di Lapangan Merdeka
Next articlePark Hye Min Red Sparks, Suka Manggis dan Mangga