Dulu rindu pernah dilarang. Ishak Rafick memotretnya dalam puisi berjudul Rindu.
Puisi ishak rafick
Rinduu u u
Jangan katakan
Nanti didengar virus
Corona menguntit setiap
Tempat pertemuan
Masjid warung sekolahan
Tapi tidak tempat wisata
Nyanyikan saja lagu
Satu nusa satu bangsa?
Bukan
Wo aini
Sayonara EnKaEri
PPKM Darurat diperpanjang
Rindu dilarang
Pasukan polisi bersenjata
Nanar di setiap tikungan
Memaksakan vaksinasi tak
Pandang bulu
Sayang
Di rumah saja
Jangan gentayangan
Seperti petugas dan
Tka impor itu
Lapar?
Tetaplah di rumah
Rasakan lilitannya
Di perut
Siapapun kalian
Tukang gorengan
Atau pedagang warteg
Sehat atau sakit pukul rata
Isoman isoman
Artinya?
Darurat sipil.
Polisi
Dapat obyekan baru
Mengkriminalisasi rakyat
Seperti pencuri paxinjin
Ping
Zaman baru telah datang
Mukidi kalabendu
Musuh bukan lagi
Koruptor rentenier bandar
Narkoba pemeras debt collector penyusup dari luar
Uang jadi ukuran baik buruk
Proxy war
Orang tak lagi pilih
Presiden perdana mentri senat wakil rakyat
Tapi down line
Bagi orang-orang superkuasa
Oligarki pegang remout controll
Tugas kepala negara wakil
Rakyat dan aparat
Mengamankan
Kepentingan
Oligarki
Tuannya dunia
Protes jadi barang haram
Di zaman mukidi kalabendu
Musuh negara adalah rakyat yang berteriak
Buruh yang berteriak
Mahasiswa yang berteriak
Pedagang guru kyai ulama
Habib aktivis atau siapa
Pun yang berteriak
Punya konsep lain
Di sudut sana
Petugas medis dan
Vaksinasi terpapar virus
Corona?
Bukan
Typus colera disentri maag gagal ginjal liver jantung asma kencing manis
Semua bahan comorbid
Kambing hitam sempurna
Yang tidak berteriak
Protes
Orang-orang mati bareng
Petugas medis sesak napas
Kelamaan dalam apd
Oxygen oxygen
Berteriaklah
Katakan apa saja
Kami tidak punya telinga
Berarti anda bertelur
Kami tidak punya mata
Seperti cacing tanah?
Kami tak punya hati
Mirip anjing srigala tikus?
Jangan bicara sembarangan
Kami bisa tembak saudara
Di sini?
Tidak
Ada cctv
Kami tunggu kalian di km 50,4
IR
Seberang
Saripan Pacific, 210521
—-
Dari Kumpulan Puisi Cinta ishak rafick
Advertisement